Ngantor di Desa, Bupati Ipuk Salurkan Bantuan Air Bersih dan Insentif Warga

Banyuwangihits.id – Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali menjalankan program Bunga Desa di empat desa Kecamatan Genteng, yakni Kaligondo, Kembiritan, Genteng Kulon, dan Genteng Wetan, pada Selasa (3/9/2024). Dalam program ini, Ipuk menyerahkan 127 sambungan rumah (SR) air bersih secara gratis di Desa Kaligondo, menambah total SR di desa tersebut menjadi 2.175.
“Semoga bantuan ini bermanfaat. Mohon dirawat salurannya dan airnya dipergunakan sesuai kebutuhan,” ujar Ipuk.
Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus meningkatkan ketersediaan air bersih melalui pipanisasi hingga ke desa-desa lainnya. Selain itu, Ipuk juga menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa senilai 900 ribu rupiah kepada ratusan keluarga penerima manfaat, serta memberikan insentif kepada ketua RT/RW dan kader posyandu di desa-desa tersebut.
“Insentif ini sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dalam mendukung program-program daerah. Semoga ke depan terus semangat dalam melayani masyarakat,” kata Ipuk.
Selama program Bunga Desa, Ipuk juga meninjau berbagai potensi desa, seperti pabrik tempe, sentra produksi pot dan furnitur di Genteng Wetan, serta pabrik pupuk organik di Kaligondo. Pelayanan publik seperti administrasi kependudukan, perizinan usaha, dan pelatihan UMKM juga turut diadakan di setiap lokasi Bunga Desa.(YUD/SUC)