Tutup Iklan X

Banyuwangi Ijen Geopark Downhill 2025, Ajang Bergengsi Kelas International di Gelar Kabupaten Banyuwangi

Banyuwangi Ijen Geopark Downhill di Gantasan Bike Park, Kecamatan Licin, Minggu (21/9). Foto Redaksi Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Tim sepeda gunung MTB Imipas Racing Team dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Banyuwangi Ijen Geopark Downhill (BIG Downhill) 2025 yang digelar di Gantasan Bike Park, Kecamatan Licin, Minggu (21/9/2025).

Dari 15 rider yang diturunkan, enam atlet berhasil naik podium pada empat kategori berbeda. Mereka adalah Aldy Aditya (Juara 2 Men Sport A), Mutakin (Juara 2 Men Expert C), Aan Supriyatna (peringkat 7 Men Expert C), Afrizal Brasco (Juara 2 Men Expert A), Arif Tjahyono (Juara 2 Veteran), serta Wilman Sunarko (peringkat 8 Veteran).

Ajang balap sepeda gunung berskala internasional ini tidak hanya diikuti atlet Indonesia, tetapi juga rider dari berbagai negara, antara lain Australia, Filipina, Malaysia, Rusia, Singapura, dan Timor Leste.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani yang hadir langsung menyerahkan medali menyampaikan apresiasinya atas semangat para peserta.

“Selamat kepada para pemenang yang telah menunjukkan performa terbaiknya. BIG Downhill 2025 adalah bagian dari event sport tourism berskala internasional yang kami selenggarakan,” ujar Ipuk.

Baca juga :  Diduga Depresi karena Sakit Menahun, Warga Pendarungan Akhiri Hidup dengan Gantung Diri

Ia menambahkan, kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang adu kecepatan, namun juga strategi Banyuwangi dalam mengangkat sektor pariwisata.

“Selain menghadirkan tontonan sport tourism kelas dunia, event ini memberi dampak positif bagi homestay, kuliner, dan transportasi lokal. Sekaligus mempromosikan Banyuwangi ke kancah internasional,” imbuh Ipuk.

Sementara itu, Plt Kadispora Banyuwangi M. Alfin Kurniawan menjelaskan, kejuaraan ini terbagi dalam 19 kelas dengan sistem dua hari perlombaan.

“Hari pertama para rider menjalani seeding run untuk menentukan posisi start, lalu di hari kedua dilanjutkan final run untuk perebutan juara. Tahun ini adalah kali keempat ajang ini masuk agenda resmi UCI,” jelas Alfin.

Dalam kejuaraan yang diikuti 313 pembalap dari tujuh negara ini, para rider ditantang menaklukkan lintasan sepanjang 2,3 kilometer dengan berbagai rintangan ekstrem, mulai dari turunan tajam, bebatuan, wallride kayu, hingga big drop.

Dengan hasil gemilang ini, MTB Imipas Racing Team berhasil menunjukkan kiprah dan daya saingnya di kancah downhill internasional. (Redaksi)