Tutup Iklan X

Gudang Apotek Semesta Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Foto : Jaenuddin Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Sebuah gudang penyimpanan kardus milik Apotek Semesta di Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, terbakar pada Jumat (21/02) sekitar pukul 18.00 WIB. Kebakaran ini sempat menimbulkan kepanikan warga sekitar karena lokasi gudang yang berada di kawasan padat bangunan.

Kapolsek Muncar AKP Mujiono menjelaskan bahwa pihaknya segera melakukan pemeriksaan setelah menerima laporan kebakaran.

“Kami langsung bergerak ke lokasi dan berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Banyuwangi untuk melakukan pemadaman,” ujarnya, Sabtu (22/02).

Api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 30 menit, sehingga tidak sempat merambat ke bangunan lain di sekitarnya.

Berdasarkan hasil penyelidikan awal, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik yang kemudian menyulut tumpukan kardus di dalam gudang.

“Kemungkinan besar api berasal dari korsleting listrik, mengingat tidak ada aktivitas lain di dalam gudang saat kejadian,” tambah Mujiono.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden ini.

Baca juga :  Togamas Mendapatkan Puluhan Sapi dan Kambing Kurban dari Polresta Banyuwangi

Salah satu warga, Siti Rahma, yang tinggal di dekat lokasi kejadian, mengungkapkan bahwa asap pekat sempat mengepul dan membuat warga panik.

“Saat melihat asap tebal, kami langsung keluar rumah karena takut api menyebar ke permukiman,” katanya.

Meskipun gudang tersebut ludes terbakar, kerugian materiil yang ditimbulkan tidak terlalu besar, diperkirakan sekitar 500 Ribu Rupiah.

“Untungnya petugas cepat tanggap, sehingga api bisa segera dikendalikan,” tutup Mujiono. (DIN/SUC)