Tutup Iklan X

Kaesang Pangarep Hadiri Acara Silahturahmi dengan Nelayan di Banyuwangi

Kaesang Pangarep Saat Menghadiri Acara Silahturahmi dengan Nelayan di Banyuwangi, Rabu (06/12)

 

Banyuwangihits.id – Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menghadiri acara Silahturahmi dengan Nelayan yang bertempat di Wisata Bangsring Underwater, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu (06/12/23).

Acara silahturahmi dengan nelayan diisi dengan sesi berdialog dengan para nelayan setempat. Salah satu pertanyaan yang diajukan nelayan kepada Kaesang dalam sesi tersebut yakni terkait kontribusi yang akan diberikan PSI kepada para nelayan.

“Bagaimana cara untuk membantu temen-temen nelayan,” katanya.

Menanggapi pernyataan tersebut, Kaesang menyebutkan, nantinya melalui Kementerian Kelautan akan membantu nelayan dengan memfasilitasi kebutuhan nelayan, seperti sampan, jaring, hingga bahan bakar untuk menggerakkan perahu motor.

“Jaring, sampan, subsidi solar biar dieksekusi semua,” terang Kaesang.

Dalam kesempatan tersebut, Kaesang juga menjelaskan bagaimana cara jika anak-anak muda ingin bergabung dengan PSI. Menurutnya, anak-anak muda yang ingin bergabung harus mengetahui kiprah PSI terlebih dahulu. Ia menyebut, anak-anak muda akan bergabung jika hati nuraninya sudah terketuk.

Baca juga :  Roti Berisi Handphone: Upaya Penyelundupan di Lapas Banyuwangi Digagalkan

“Jadi ketika hati nurani mereka sendiri terketuk untuk oh ternyata PSI seperti ini, mereka akan berbondong-bondong sendiri untuk masuk ke PSI,” lanjutnya.

Kaesang juga menegaskan, pihaknya tidak membeda-bedakan latar belakang kadernya. Artinya, semua orang diberikan kesempatan yang sama. Ia juga akan mendukung siapapun yang berniat untuk ikut andil dalam memajukan kesejahteraan di Negara Indonesia melalui PSI.

“Mau siapapun itu sangat dipersilakan untuk masuk. Sekali lagi kami tidak membeda-bedakan. Mau bagaimanapun selama niatnya, nawaitunya itu baik untuk Indonesia ke depannya kami akan selalu mendukung,” terang anak bungsu Presiden Jokowi itu. (Redaksi)