Tutup Iklan X

Organisasi Kanggo Seduluran Peduli Korban Banjir

Organisasi Kanggo Seduluran (KS) saat Gelar Bakti Sosial Kepada Korban Banjir yang Menimpa Masyarakat Kecamatan Kalibaru Banyuwangi, Senin (14/11). Jaenudin/Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Organisasi Kanggo Seduluran (KS) menggelar bakti sosial kepada korban banjir yang menimpa masyarakat Kecamatan Kalibaru.

Kegiatan ini untuk meringankan beban masyarakat yang menjadi korban dari banjir bandang.

Kegiatan Bakti Sosial dilaksanakan pada hari Minggu, 13/11 pada pukul 07.00 WIB. Menggunakan sebuah Truk CDD  yang berisikan sembako organisasi ini melakukan pendistribusian bantuan kepada masyarakat.

Pada saat melakukan kegiatan di lokasi terdampak banjir, Ketua KS Baron berkeliling lokasi.

Kegiatan ini dilangsungkan guna mencari tahu apa yang dibutuhkan korban banjir. Baron juga menjelaskan bahwa kegiatan ini murni dilakukan untuk membantu meringankan korban banjir.

“Tidak ada tendensi apapun apalagi  bermuatan politik. Kami menghimbau kepada masyarakat untuk membantu saudara kita di Kalibaru,” terangnya.

Pelindung Organisasi KS, yang juga anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan Heksa Sudarmadi mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan oleh organisasi KS merupakan giat kemanusiaan.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya...