Tutup Iklan X

Polisi dan Warga Bersinergi, Pembinaan Pokdar Kamtibmas Ditingkatkan di Banyuwangi

Polresta Banyuwangi melalui unit Satbinmas Polresta Banyuwangi kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dengan melibatkan masyarakat. Foto: Zainnudin BanyuwangiHits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Polresta Banyuwangi melalui unit Satbinmas Polresta Banyuwangi kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dengan melibatkan masyarakat. Bentuk nyata komitmen itu ditunjukkan lewat kegiatan pembinaan Pokdar Kamtibmas yang berlangsung Kamis (27/11/2025) di Rupatama Polresta Banyuwangi.

Pembukaan resmi dilakukan oleh AKBP Teguh Priyo Sasono, Wakapolresta Banyuwangi, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya hubungan hangat antara polisi dan warga.

“Keamanan tidak hanya menjadi tugas polisi. Setiap warga memiliki peran, dan kehadiran Pokdar Kamtibmas adalah wujud nyata semangat gotong royong kita. Ketika kita saling menjaga, Banyuwangi menjadi rumah yang aman dan membanggakan bagi semua,” ujarnya.

Materi dalam pembinaan disampaikan oleh empat narasumber secara komprehensif, dengan fokus ganda: meningkatkan keamanan lingkungan serta mendukung pengembangan sektor pariwisata, salah satu unggulan Kabupaten Banyuwangi.

Dalam penutup, Kompol Toni Irawan (Kasat Binmas Polresta Banyuwangi) menegaskan bahwa PAM Swakarsa merupakan mitra strategis Polri. Ia menjelaskan bahwa fungsi PAM Swakarsa adalah pengamanan berbasis masyarakat, bersifat terbatas dan non yustisial sesuai regulasi dalam Perpol Nomor 4 Tahun 2020.
Dalam sesi tanya jawab, peserta dari berbagai komunitas antusias memberikan masukan, menunjukkan keberagaman pandangan yang relevan.

Baca juga :  Polsek Cluring Tindaklanjuti Laporan Masyarakat, Gerebek Arena Judi Sabung Ayam di Tengah Kebun

Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu meningkatnya pemahaman para peserta terhadap tugas, wewenang, serta peran strategis Pokdar Kamtibmas dalam menjaga keamanan lingkungan. Suasana dialog yang dibangun secara terbuka dan penuh keakraban diyakini memperkuat kolaborasi antara kepolisian, masyarakat, dan pelaku pariwisata di Banyuwangi.

Polresta Banyuwangi berharap bahwa pendekatan humanis dan kolaboratif ini dapat menjadi pondasi kuat bagi terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan mendukung kemajuan sosial bersama seluruh elemen masyarakat. (DIN/SUC)