Diduga Mengantuk, Mobil Mitsubishi XPander Terperosok ke Jurang

BANYUWANGIHITS.ID – Nasib apes menimpa pengemudi Mitsubishi Xpander bernopol D 1639 YBS, yang dikemudikan Subowo (61) Tahun. Diduga karena mengantuk, mobil yang ia kendarai terperosok ke jurang di Dusun Sroyo Timur, Desa Bangunsari, Kecamatan Songgon, Banyuwangi, Jawa Timur.
Kapolsek Songgon Iptu Eko Darmawan saat dikonfirmasi perihal peristiwa laka tunggal tersebut menjelaskan, dari data yang dihimpun anggota Polsek Songgon di lapangan mobil yang terprosok ke jurang sedalam 8 meter mengakibatkan luka ringan pada pengemudi dan kerusakan pada mobil.
“ Mobil yang rusak kacanya mengalami pecah, atap mobil retak dan penyok, serta kerugian diperkirakan mencapai tiga puluh juta rupiah, “ Jelas Kapolsek Songgon
Iptu Eko Darmawan menambahkan, sedangkan kronologi kecelakaan ini terjadi berawal dari mobil Mitsubshi Xpender dari arah timur Desa Balak menuju ke barat Desa Bangunsari. Diduga mengantuk pengemudi tidak bisa mengedalikan mobilnya hingga terperosok ke jurang di Desa Bangunsari.
“ Kita pun harus mengundang mobil derek untuk mengangkat mobil dari jurang sedalam delapan meter, “ imbuhnya.
Dari peristiwa ini, Kapolsek Songgon tak lelah menghimbau bagi para pengemudi untuk selalu berhati – hati saat berkendara. Jika terasa mengantuk diharapkan pengemudi menepi untuk beristirahat agar tidak terjadi kecelakaan demi keselamatan diri sendiri dan bersama. (Redaksi Banyuwangihits.id)