Tutup Iklan X

Empat Dusun di Kecamatan Sempu Diterjang Angin Puting Beliung

Akibat Hujan Deras Disertai Angin Puting Beliung Merobohkan Pohon dan Rumah Warga yang Rusak di Wilayah Kecamatan Sempu, Jumat (16/12). Jaenudin/Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Akibat hujan deras disertai angin puting beliung merobohkan pohon dan rumah warga rusak di wilayah Kecamatan Sempu.

Kapolsek Sempu AKP Karyadi membenarkan di wilayahnya telah terjadi pohon tumbang dan rumah rusak akibat terjangan angin puting beliung.

Kawasan yang menjadi sasaran angin puting beliung itu menimpa empat dusun di Desa Jambewangi, meliputi Dusun Parastembok, Dusun Purworejo, Dusun Tlogosari dan Dusun Purwodadi.

“Setelah ada kejadian tersebut kami bersama anggota  dan pihak terkait mendatangi lokasi dan rumah warga yang mengalami kerusakan,” ungkap AKP Karyadi.

Angin puting beliung ini terjadi pada Kamis 15 Desember 2022 jam 13.30 WIB. Saat ini jumlah korban rumah rusak sedang dilakukan pendataan.

Sementara ini jalur  masuk dalam kawasan hutan menuju ke Dusun Purworejo dan Dusun Purwodadi masih banyak pohon pinus yang roboh dan melintang di jalan.

“Tidak ada korban jiwa, untuk kerugian meterial masih dihitung. Selanjutnya Jumat 16 Desember 2022 akan digelar pembersihan,” pungkasnya. (DIN/YAT)