Tutup Iklan X

Kodim 0825 Banyuwangi Perkuat Hubungan dengan Keluarga Besar TNI melalui Komunikasi Sosial

Foto : Ganda Banyuwangihits

Banyuwangihits.id – Bertempat di Aula Panglima Sudirman, Jl. RA Kartini, Nomor 02, Kepatihan, Banyuwangi, dilaksanakan Komunikasi Sosial antara Kodim 0825 Banyuwangi dengan Keluarga Besar TNI untuk Semester I TA. 2024. Acara yang dipimpin oleh Mayor Kav Suprapto ini dilaksanakan pada Rabu (3/7).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Mayor Kav Suprapto, para perwira staf, serta ketua dan anggota organisasi seperti Pepabri, LVRI, PPAD, PPM, KB FKPPI, GM FKPPI, HIPAKAD, PERIB, dan PIVERI Kabupaten Banyuwangi, termasuk Ibu Persit KCK Kodim 0825/Banyuwangi.

Mayor Kav Suprapto mengungkap bahwa program ini merupakan bagian dari Program Kerja dan Anggaran Bidang Teritorial yang disusun oleh Staf Teritorial TNI-AD.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk mewujudkan hubungan harmonis antara Prajurit TNI AD dan Keluarga Besar TNI, serta membangun kesadaran akan pentingnya peran mereka dalam mendukung tugas TNI AD guna mewujudkan pertahanan yang tangguh untuk Indonesia maju,” ujarnya.

Baca juga :  Diduga Sopir Mengantuk, Truk di Bangorejo Tabrak Warung Makan

Selain itu, kegiatan ini juga berfungsi untuk meningkatkan kesadaran Keluarga Besar TNI dalam menjaga alam sebagai pertahanan nasional, menghadapi ancaman, serta berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketahanan.

“Kami ingin membangun Keluarga Besar TNI yang memiliki jiwa kejuangan dan profesionalisme, serta mencapai dukungan penuh terhadap pokok-pokok TNI,” tambahnya.

Acara ini menegaskan komitmen Kodim 0825/Banyuwangi dalam memperkuat hubungan dan kerja sama dengan Keluarga Besar TNI untuk mendukung pertahanan nasional yang kuat. (GAN/SUC)