Polresta Banyuwangi Gelar Tes Urine Mendadak ke Personel Polri untuk Cegah Narkoba.

BANYUWANGIHITS.ID – Kepolisian Resort Kota (Polresta) Banyuwangi mengadakan kegiatan tes urine secara mendadak kepada ratusan personilnya di halaman Mapolresta Banyuwangi, Rabu (21/1/2026). Tes ini digelar sebagai bagian dari upaya deteksi dini dan pencegahan penyalahgunaan narkoba di lingkungan kepolisian.
Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Dr. Rofiq Ripto Himawan, menegaskan bahwa pemeriksaan tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh personel tetap bersih dari narkoba dan dapat menjalankan tugasnya secara profesional.
Kegiatan yang berlangsung berskala besar ini melibatkan seluruh jajaran, mulai dari pejabat utama (PJU), perwira, hingga bintara. Bahkan, baik Kapolresta maupun Wakapolresta ikut serta dalam proses pemeriksaan tersebut yang dilakukan secara acak.
“Ini adalah komitmen kami untuk menjaga profesionalisme dan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian,” kata Kombes Pol Dr. Rofiq.
Lebih jauh, Kapolresta Banyuwangi menegaskan bahwa pihaknya akan menerapkan sanksi tegas terhadap anggota yang terbukti positif menggunakan narkoba. Pemeriksaan ini selain bertujuan mendeteksi penggunaan narkoba, juga dimaksudkan sebagai langkah preventif sekaligus penegakan disiplin di internal institusi.
“Tidak ada toleransi bagi penyalahgunaan narkoba di institusi ini. Jika ada yang terbukti positif, mereka akan menjalani proses hukum dan disipliner sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tegasnya.
Kapolresta juga berharap, bahwa hasil pemeriksaan yang negatif nantinya dapat memperkuat kepercayaan publik terhadap kinerja Polri. “Dengan diadakannya tes urine ini, kepercayaan publik terhadap kinerja kepolisian dapat meningkat,” ujarnya, menambahkan bahwa kegiatan seperti ini merupakan salah satu bentuk komitmen perang melawan narkoba.
Dengan dilaksanakannya tes urine mendadak ini, Polresta Banyuwangi kembali menegaskan sikapnya dalam menjaga integritas, profesionalisme, serta komitmen serius dalam upaya pemberantasan dan pencegahan narkoba di lingkungan kepolisian. (DIN/SUC)
