Kaget Didahului Pick Up, Pengendara Roda Dua Asal Pakis Banyuwangi Glundung di Aspal

BANYUWANGIHITS.ID – Akibat kurang hati-hati dalam berkendara, membuat pengendara roda dua asal Lingkungan Rowo, Kelurahan Pakis, Kecamatan Banyuwangi, mengalami kecelakaan tunggal di Dusun Krajan RT 02 RW 03, Desa Pakistaji, Kecamatan Kabat, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (17/09/21).
Kanit Lantas Polsek Rogojampi, Polresta Banyuwangi, Ipda Suharto saat dikonfirmasi membenarkan perihal peristiwa kecelakaan tunggal yang terjadi pada Hepy Nainul Nimah (18) pengendara roda dua Honda Beat Nopol. L 6627 JH.
“ Kecelakaan terjadi pukul sebelas siang, yang dibonceng bernama Lina Nazilatul Hikmha Dusun Banyuputih, Desa Macan Putih, Kecamatan Kabat, Banyuwangi. Sedangkan pengemudi mengalami luka-luka dan dilarikan ke RS Muhammadiyah Rogojampi, “ jelas Ipda Suharto.
Masih Kanit Lantas Polsek Rogojampi, sedangkan kronologi kecelakaan tunggal tersebut terjadi berawal pengemudi roda dua melaju dari arah selatan ke utara. Selanjutnya ada pick up yang melaju dari arah yang sama mendahului mobil dari arah kanan jalan, dan sepedah motor dari kiri jalan.
“ Setelah posisi sama, pengendara roda dua terkaget melihat pick up yang tiba tiba ambil jalur kiri. Sehingga pengendara roda dua terkaget dan terjatuh, “ kata Perwira Polisi Berpangkat Balok Emas Satu yang berdinas di Polsek Rogojampi.
Sementara itu, Mobil Pick Up yang tidak diketahui identitasnya melarikan diri, sedangkan kendaraan roda dua jenis Honda Beat di amankan di Pos Lantas Rogojampi, Banyuwangi. (JAENUDIN/DIK)