Pegawai UMKM di Glagah Meninggal Akibat Tersengat Listrik di Teras Alfamart

BANYUWANGIHITS.ID – Seorang pegawai UMKM berinisial EDCA (18) warga yang beralamat di Jl. Hayam Wuruk Kel. Penataban Kec. Giri Kab. Banyuwangi meninggal dunia setelah tersengat arus listrik di kios “Moo Ngocok Susu” yang berada di teras Alfamart Jl. HOS Cokroaminoto, Lingkungan Sukorojo, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi, Rabu (19/11/25).
Korban diketahui terjatuh tiba-tiba di depan kios sekitar pukul 17.26 WIB. Saat terjatuh, kepala korban terbentur pintu besi kios dan kaki korban mengenai kompor. Saksi melihat korban sempat memegangi perutnya dan mulut korban mengeluarkan busa sebelum akhirnya tak sadarkan diri. Korban kemudian dibawa ke RSUD Blambangan dan dinyatakan meninggal dunia setibanya di IGD.
Kapolsek Glagah IPTU Edi Jaka Supa’at mengatakan bahwa dugaan sementara korban tersengat listrik saat bekerja di kios UMKM.
“Korban sempat mengatakan dirinya terkena sengatan listrik sebelum tidak sadarkan diri. Saat kejadian wilayah sekitar sedang hujan, sehingga sangat mungkin ada stop kontak yang terkena air,” jelas IPTU Edi Jaka Supa’at.
Pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan menyatakan tidak akan menuntut siapa pun. Keluarga juga menolak proses autopsi dan telah membuat surat pernyataan resmi.
Polsek Glagah telah melakukan olah TKP, memeriksa saksi-saksi, dan berkoordinasi dengan pihak medis RSUD Blambangan. Jenazah telah diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan. (DIN/SUC)
