Tutup Iklan X

Unik! Tanaman Pisang di Banyuwangi Berbuah di Pangkal Pohon

 Tukang Kebun SMP 3 Banyuwangi Imron (46)  Tunjukan Pohon Pisang unik Tumbuhdi Belakang sekolah. (Foto: Ikhwan Banyuwangihits)
Tukang Kebun SMP 3 Banyuwangi Imron (46) Tunjukan Pohon Pisang unik Tumbuh di Belakang sekolah (Foto: Ikhwan Banyuwangihits)

BANYUWANGI –  Tanaman pisang di  Kelurahan Singotrunan, Kecamatan Banyuwangi,mengejutkan masyarakat. Pasalnya tanaman pisang yang berada di lingkungan SMPN 3 Banyuwangi itu berbuah pada tempat yang tak lazim.

Tukang Kebun SMPN 3 Banyuwangi Imron (46) mengaku, terkejut dan  kagum ketika pertama kali melihat tanaman pisang tersebut. Sebab tanaman pisang jenis Rojo Sewu itu tidak berbuah pada ujung pohon, melainkan pada pangkal pohon.

“Kejadiannya tidak disangka-sangka, waktu itu pas bersih-bersih dibelakang sekolah saya melihat pohon pisang berbuah aneh ini. Karena biasanya berbuah diatas tetapi ini berbuah dipangkal pohon,” kata Imron (16/4/2021).

Menurutnya kejadian ini baru pertama kali ia temui dan baru pertama kali terjadi di tempat tersebut. Sejumlah guru sekolah  turut terheran-heran dengan fenomena pisang unik tersebut. Hal itu membuat Imron ingin terus merawat pohon pisang itu hingga nanti waktunya panen.

“Umur pisang 1,5 bulan nanti saya akan merawat pisang ini hingga waktu panen tiba,” ujarnya.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya...