Lomba Layang-Layang Meriahkan HUT Korps Marinir Ke 76
BANYUWANGIHITS.ID – Banyak cara untuk memperingati hari lahirnya kesatuan, seperti halnya Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpur) Marinir 7 Lampon gelar lomba layang-layang guna memperingati HUT Korps Marinir Ke 76. Hal tersebut dilakukan guna lebih meningkatkan Komunikasi Sosial Marinir Bersama Masyarakat.
Komandan Puslatpur Marinir 7 Lampon melalui Komandan Detasemen Latih (Dandentih) Mayor Marinir Venny T Wuaten mengatakan, lomba layang-layang sudah menjadi agenda rutin setiap tahun digelar Puslatpur Marinir 7 Lampon.
“Tujuannya untuk lebih meningkatkan komunikasi social antara Marinir dan Masyarakat, ” tegas Mayor Marinir Venny T Wuaten, Minggu (07/11/21).
Masih Dandentih Puslatpur Marinir 7 Lampon, peserta lomba layang-layang meliputi seluruh pemuda desa yang ada di Kabupaten Banyuwangi. Terlebih layang-layang merupakan kearifan local yang juga perlu dilestarikan, di tengah teknologi modern semakin memperbagus permainan tradisional.
“Kegiatan ini juga sebagai strategi untuk mendorong potensi wisata di Pantai Lampon,” jelas Mayor Marinir Venny T Wuaten.
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya...