Tutup Iklan X

Tanaman Kopi Jadi Komoditas Primadona di Jatim

Redaksi Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Tanaman kopi terus menjadi primadona sepanjang empat tahun terakhir di Provinsi Jawa Timur.

Tahun 2021, luas lahan kebun kopi di Jawa Timur naik drastis menjadi 113.470 hektar dengan hasil biji kopi 69.570 ton.

Pada tahun 2018 luas lahan kopi hanya 11.124 hektar dan menghasilkan 66.618 ton.

Untuk jenis Kopi Arabika, tahun 2018 luas lahan yang ditanam 28.665 hektar dengan hasil biji kopi 13.650 ton.

Kini, luas lahan Kopi Arabika di Jawa Timur agak menyusut menjadi 28.230 hektar tapi menghasilkan 14.450 ton.

Di kategori Robusta, luas lahan yang digunakan untuk menanam kopi jenis pada tahun 2018 seluas 84.495 hektar dengan hasil 52.968 ton.

Pada tahun 2022 luas lahan Kopi Robusta berjumlah 85.240 hektar dengan biji kopi yang dihasilkan 55.120 ton.

Data dari Dinas Perkebunan Provinsi Jatim menyebut bahwa angka ekspor kopi juga terus meningkat. Dari 33.252 ton pada tahun 2020 menjadi 44.992 ton di tahun 2021. Angka ini dihitung pada semester pertama.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya...