Tutup Iklan X

Warga Banyuwangi Tangkap Binturong yang Dikira Babi Ngepet

Seekor Binturong yang Berhasil diamankan Warga, Rabu (15/01). Foto : Jaenuddin Banyuwangihits.id

 

BANYUWANGIHITS.ID – Kemunculan hewan langka menghebohkan warga Desa Rejoagung, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Jawa Timur, pada Rabu malam (15/1). Warga mendapati seekor binturong, yang dikenal juga sebagai musang panda, masuk ke permukiman. Awalnya, warga mengira hewan berbulu gelap itu adalah makhluk jadi-jadian babi ngepet. Sontak, mereka mengepung dan menangkap hewan tersebut.

Kepala Desa Rejoagung, Sonhaji, membenarkan bahwa warganya sempat salah mengira identitas hewan tersebut.

“Awalnya dikira babi ngepet, tapi setelah diperiksa lebih dekat, ternyata itu adalah binturong, satwa liar yang dilindungi,” ujar Sonhaji.

Ia menjelaskan bahwa binturong tersebut kemungkinan masuk ke permukiman warga karena mencari makanan, seperti buah-buahan.

Setelah ditangkap, warga sempat merawat binturong itu dengan memberinya makanan berupa buah dan sayuran. Sayangnya, hewan tersebut ditemukan dalam kondisi tidak sepenuhnya sehat.

“Ada luka pada bagian perut, dan mata kanannya terlihat terkena penyakit katarak,” ungkap Nurul Huda Sani, Kepala Resort Konservasi Wilayah 14 Banyuwangi.

Baca juga :  Tiga Pohon Tumbang Dan Atap Rumah Roboh Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang Di Kecamatan Cluring

Binturong tersebut akhirnya diserahkan kepada pihak Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Timur untuk perawatan lebih lanjut. Hewan itu akan menjalani karantina di Wildlife Rescue Unit (WRU) di Sidoarjo untuk pengecekan kesehatan dan pengobatan.

“Satwa ini harus dipastikan sehat sebelum dilepas kembali ke alam liar agar mampu bertahan,” tambah Nurul.

Warga Rejoagung kini merasa lega setelah mengetahui bahwa hewan yang mereka tangkap bukanlah babi ngepet, melainkan satwa langka yang dilindungi. Peristiwa ini juga menjadi pengingat bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati dan memastikan informasi sebelum bertindak terhadap hewan liar yang masuk ke wilayah permukiman. (DIN/SUC)